Tuesday, May 15, 2012

Beberapa hal yang harus dilakukan (antisipasi) menghadapi perubahan iklim

Jika kondisi kehidupan bumi masih melakukan hal-hal yang efeknya dapat merusak bumi seperti penebangan hutan, polusi udara, dll maka perubahan suhu dan iklim dibumi tidak akan dapat dihindarkan lagi. Pertanyaanya adalah apakah yang harus dilakukan oleh menusia menghadapi perubahan iklim ini?
A. ADAPTASI

Upaya menyesuaikan berbagai kegiatan terhadap perubahan iklim. Hal ini bertujuan untuk meminimalisasi dampak yang telah terjadi, mengantisipasi resiko, sekaligus mengurangi biaya yang harus dikeluarkan akibat perubahan iklim.

Apa yang bisa kita lakukan dalam beradaptasi?
  1. Memahami kondisi cuaca dan pergerakan angin sebelum beraktivitas. Misalnya: saat melaut, berkendaraan, berpergian, dll.
  2. Penyesuaian pola tanam yang mengikuti perubahan iklim.
  3. Tidak menggali tanah yang miring di lereng bukit atau gunung untuk mencegah terjadi longsor.
  4. Bgi yang bertempat tinggal di dekat pantai, agar mewaspadai pasang surut air laut.
  5. Membudayakan hidup bersih dan membiasakan membuang sampah pada tempatnya untuk mencegah banjir karena tersumbatnya aliran air.
  6. Membuat bak/kolam untuk menampung hujan dan membuat sumur resapan.

B. MITIGASI (pencegahan)

Adalah usaha untuk mengurangi efek rumah kaca sehingga dapat memperlambat laju pemanasan global.

Hal - hal yang dapat dilakukan:

  1. Membudayakan gemar menanam pohon dan menggunakan tanaman hidup sebagian pagar rumah.
  2. Penebangan pohon harus diikuti dengan penanaman kembali bibit pohon yang sama dalam jumlah yang lebih banyak.
  3. Hindarkan membakar sampah dan jangan membuka lahan dengan membakar.
  4. Hemat energi seperti mematikan lampu dan peralatan listrik jika tidak digunakan, menggunakan lampu hemat energi, dan tidak membiarkan pitu kulkas terbuka terlalu lama.
  5. Menggunakan kertas di dua sisi, mendaur ulang kertas dan menggunakan barang-barang daur ulang.
  6. Membawa tas belanja sendiri untuk menghindari penggunaan kantong plastik.
  7. Hindari penggunaan lift atau eskalator untuk naik maupun turun paling tidak untuk 2 tingkat. Biasakan menggunakan tangga agar lebih sehat dan hemat listrik (untuk di kantor dan fasilitas umum)
  8. Mendesain bangunan dengan sirkulasi udara dan pencahayaan yang alami, sehingga meminimalkan penggunaan AC dan penerangan listrik.
  9. Mengganti chiller (sejenis alat yang digerakkan dengan tenaga listrik yang berfungsi untuk mendinginkan suhu air sesuai dengan yang diinginkan) dengan refrigerant non CFC dapat menghemat energi 35%.
  10. Usahakan menggunakan transportasi umum dan kendaraan yang berbahan bakar ramah lingkungan seperti gas dan biodiesel.
  11. Untuk jarak dekat, usahakan tidak menggunakan kendaraan kendaraan bermotor, tetapi dengan berjalan kaki atau bersepeda.
  12. Rawatlah mesin secara berkala agar emisi gas buang kendaraan baik.
  13. Tidak melebihi kapasitas penumpang kendaraan anda.
  14. Membeli produk-produk lokal untuk mengurangi transportasi barang-barang impor.
  15. Periksalah tekanan ban Anda secara teratur. Tekanan ban yang akurat dapat menghemat bahan bakar minyak.
  16. Bagi industri selalu memantau emisi gas buang limbahnya.

0 komentar:

Post a Comment